Karawang, Lintasbatas.News, Dalam rangka syukuran di perpanjang masa jabatan kepala desa, dari jabatan 6 tahun menjadi 8 tahun, Pemerintah Desa Mulyajaya, Kecamatan Kutawaluya, Karawang, gelar hiburan rakyat.
Selain menampilkan pagelaran seni budaya wayang golek, yang di bawakan oleh Ki dalang kondang Dadan Sunandar Sunarya, aparat desa juga mengadakan pagelaran singa Depok berkeliling kampung Cibanteng.
“Alhamdulillah puji syukur kami rakyat Mulyajaya, atas di sahkan nya masa jabatan kades yang tadinya 6 tahun menjadi 8 tahun,” tutur Endang Macan Kumbang, Kepala Desa Mulyajaya, saat di temui Libas. Minggu (12/5/2024).
Menurut Endang, selain pagelaran kesenian di laksanakan sebagai bentuk rasa syukurnya, dirinya juga menyebutkan pagelaran hiburan tersebut merupakan pesta rakyat.
“Ya ini semua kita laksanakan merupakan hiburan pesta rakyat Mulyajaya,” jawabannya.
Sebanyak 15 singa Depok di taiki oleh seluruh aparat desa, dari mulai kepala desa sampai aparat desa tingkat RT.
“Alhamdulillah pagelaran ini dapat menghibur seluruh warga Desa Mulyajaya,” pungkasnya.(Red).