Pengobatan Gratis Oleh Puskesmas Kalangsari di Desa Kalangsurya Tuai Respon Positif Masyarakat

Pengobatan Gratis Oleh Puskesmas Kalangsari di Desa Kalangsurya Tuai Respon Positif Masyarakat

Spread the love
Pengobatan Gratis yang digagas oleh Puskesmas Kalangsari. (Lintasbatas.news)
Pengobatan Gratis yang digagas oleh Puskesmas Kalangsari. (Lintasbatas.news)

Karawang, Lintasbatas.news – Gelaran Pengobatan Gratis yang digagas oleh Puskesmas Kalangsari, yang dilaksanakan di Desa Kalangsurya, Kecamatan Rengasdengklok, disambut antusias masyarakat juga menuai respon positif. Selasa (30/8/2022)

Kegiatan ini dilaksanakan di dusun Babakan 2, desa Kalangsurya, yang dihadiri oleh H. Lili Suherman, Kepala Desa Kangsurya, sekaligus menjadi peserta pengobatan gratis, serta masyarakat yang akan melakukan pemeriksaan dan pengobatan gratis.

Salahsatunya, mak Inah, warga dusun Babakan 2, Desa Kalangsurya, mengatakan bahwa dirinya sering kali mengalami sakit badan yang di diagnosa rematik dan asam urat.

“Allhamdulillah, tadi saya mendapat pelayanan yang baik dan mendapat pengobatan gratis oleh para petugas Puskesmas Kalangsari”, ucap mak Inah.

Begitupun dengan H. Lili Suherman, Kepala Desa Kalangsurya, menyampaikan jika program seperti ini sangat membantu masyarakat dalam menjaga kesehatannya. Ia juga mengapresiasi Pemkab Karawang, yang sudah peduli dengan masyarakatnya.

“Saya juga mengikuti pengobatan ini, karena kita juga sebagai pelayanan publik harus bisa menjaga kesehatan kita, takut kondisi kurang fit dan harus di kasih obat”, ujar H. Lili.

Hadirnya kegiatan pelayanan gratis di desa-desa seperti ini, lanjutnya lagi, sama halnya dengan menghadirkan pemerintah di tengah-tengah masyarakat.

“Allhamdulillah, dari kemarin sudah di sosialisasikan kepada masyarakat, bahwa hari ini ada pengobatan gratis dari Puskesmas Kalangsari”, ucap Lili.

Harapannya untuk Pemkab Karawang, jangan hanya dalam rangka HUT Karawang saja, tetapi kedepannya dalam waktu tiga bulan atau enam bulan sekali, tolong di adakan pengobatan gratis seperti ini.

(Opik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!