Samsudin : Kami Akan Dapat “Kado” Dimusim Hujan

Samsudin : Kami Akan Dapat “Kado” Dimusim Hujan

Spread the love

Karawang, Lingasbatas.News, Warga dua desa di wilayah Kecamatan Tempuran, Karawang, mulai miris dengan kondisi kali Ciderowak, yang penuh dengan tanaman eceng gondok.

Sungai Ciderowak, yang melintas di sekitar Desa Dayeuh Luhur dan Desa Lemah Subur, Kecamatan Tempuran, sudah tidak nampak lagi seperti sungai pada umumnya.

” Saya sangat merasa khawatir dengan kondisi seperti ini, pasalnya kalau musim hujan tiba di khawatirkan air sungai meluap, dan dapat membanjiri dua desa di wilayah kami,” tutur Samsudin, salahseorang warga Desa Lemahsubur, saat di temui Libas. Jum’at (30/9/2022).

Menurut Samsudin, sebenarnya sungai tersebut sudah di keruk (normalisasi) oleh pihak dinas PUPR Karawang, satu tahun yang lalu.

“Namun walaupun di keruk tetap saja eceng gondok tersebut datang dari hulu sungai dan kembali memenuhi sungai ini, bahkan sampai tidak terlihat seperti sungai lagi,” terangnya.

Lebih lanjut Samsudin, menambahkan, seharusnya pihak pemerintah lebih memperhatikan kondisi sungai yang sudah di keruk jngan sampai tanaman eceng gondok tersebut kembali memenuhi kali seperti halnya sungai Ciderowak.

“Minimal ada kali biyaya pemeliharaan, masa sudah di keruk di biarkan saja, dan kalau di biarkan terus seperti ini di pastikan kami akan mendapat hadiah kado banjir di kala musim hujan,” pungkasnya.(red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!