Karawang, Lintasbatas.News, Pihak Kepolisian Sektor Rengasdengklok, amankan pelaku pencurian sepeda motor, yang tengah menjadi bulan-bulanan warga di sekitar pasar Rengasdengklok. Selasa (2/11/2022).
Pelaku yang di amankan pihak kepolisian, bernama Supriadi (35), yang merupakan warga Cirebon, provinsi Jawa Barat.
“Memang benar tadi pagi kami dan anggota telah mengamankan Supriadi, yang tengah di amuk masa di lingkungan pasar Tradisional Rengasdengklok,” tutur Aiptu Iwan, Kanit Reskrim Polsek Rengasdengklok, saat di hubungi Libas, via Selularnya. Selasa (2/11/2022).
Iwan menerangkan, pelaku di amuk massa, akibat tertangkap tangan hendak melakukan pencurian sepeda motor, milik salahseorang tukang sayuran, yang sedang belanja di pasar.
“Pada waktu kami menerima laporan dari warga, memang pelaku sudah dalam keadaan berlumuran darah akibat di amuk masa,” terangnya.
Melihat warga yang semakin beringas, lantas pihak kepolisian membawa pelaku ke kantor Polsek Rengasdengklok, untuk di mintai keterangan.
“Dan pelaku sudah kami amankan, sebelum nantinya kami akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut,” pungkasnya.(red).