Anggota Polsek Pedes, Bantu Bersihkan Saluran Air

Anggota Polsek Pedes, Bantu Bersihkan Saluran Air

Spread the love
Anggota Polsek Pedes. (Lintasbatas.news)
Anggota Polsek Pedes. (Lintasbatas.news)

Karawang, Lintasbatas.news – Anggota Polsek Pedes, Polres Karawang, melaksanakan giat membantu masyarakat wilayah hukum Polsek Pedes, membantu membersihkan saluran air dari irigasi ke rumah masyarakat.

Serta mengajak masyarakat yang berada diwilayah dusun Kamurang 2, Rt 06/03, Desa Jatimulya, Kecamatan Pedes, denga mencegah terjadinya banjir karena sudah memasuki musim penghujan.

“Ini salah satu Program Polri yang berupaya Bertansformasi menjadi Polri yang Presisi, menjaga kebersihan lingkungan kenyamanan keamanan di tengah masyarakat supaya terhindar dari penyakit malaria yg diakibatkan tumpukan sampah yang terkumpul di saluran irigasi”, ucap Kapolsek. Minggu (18/12/2022) siang.

Pada kesempatan tersebut, Kapolsek Pedes, Akp. Bambang Sumitro, SH.MM.CHRA. Menyampaikan, anggota Polsek Pedes, agar bisa membantu masyarakat dari segi keamanan dan kenyamanan dilingkungan wilayah hukum Polsek Pedes.

Selanjutnya kata Kapolsek, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung program Quick Wins, serta mewujudkan Polri yang Presisi dan guna meningkatkan pelayanan kenyamanan kepada masyarakat dalam mencegah adanya penyakit dan banjir dilingkungan masyarakat.

“Bripka Hendrike saya tugaskan untuk selalu membantu Kegiatan masyarakat, membersihkan saluran air ini merupakan Program Quick Wins Polri Presisi yang berupaya bertansformasi menjadi Polri yang Presisi. Yg selalu hadir ditengah masyarakat dalam kesulitan”, ucap kapolsek.

Staff Humas Polsek Pedes, Rano Setia Budi, A.Md. Menjelaskan, kegiatan anggota Polsek Pedes, Polres Karawang. Dalam membantu masyarakat ini, atas perintah bapak Kapolsek Pedes, kepada anggota Polsek pedes .

“Ayo kita sama sama menjaga lingkungan agar terhindar dari banjir, Anggota Polsek Pedes, membantu masyarakat wilayah hukumnya, ini dilakukan agar masyarakat terhindar dari penyakit yg ditumbulkan tumpukan kayu dan sampah”, ujar Budi, Humas Polsek Pedes.

Dalam rangka mendukung program Quick Wins dan mewujudkan Polri Presisi, kegiatan ini semua demi mewujudkan keamanan dan kenyamanan dalam membantu masyarakat agar terhindar dari banjir dimusim hujan. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!