Karawang, Lintasbatas.News, Hujan disertai angin kencang, nyaris robohkan rumah milik Misnan, warga Dusun Rawamacan, Desa Kutaraja, Kecamatan Kutawaluya, Karawang.
Menurut keterangan H Ombi Nestim, Kades Kutaraja, hujan yang mengguyur wilayahnya Rabu malam (28/12/2022), nyaris robohkan rumah warganya, yang memang sudah lapuk di makan usia.
“Memang hujan tadi malam lumayan deras, bahkan hujan tersebut di sertai dengan angin yang lumayan kencang,” tutur H Ombi, saat di temui Libas. Kamis (29/12/2022).
Menurut Ombi, rumah milik Misnan tersebut, memang kondisinya sudah sangat lapuk termakan usia.
“Akibat sudah lapuk kemungkinan tidak kuat di hantam hujan dan angin kencang, mengakibatkan rumah tersebut nyaris roboh,” terangnya.
Lebih lanjut lagi Ombi, menambahkan bahwa dirinya akan meminta pihak Pemkab Karawang, untuk membantu pembangunan rumah layak huni bagi keluarga Misnan.
“Karena kalau tidak di bantu kemungkinan rumah tersebut akan benar-benar roboh ke tanah,” pungkasnya.(red).