Kecelakaan Maut Truk Pertamina di Cibubur

Kecelakaan Maut Truk Pertamina di Cibubur

Spread the love
Kecelakaan maut yang melibatkan truk pertamina (Lintasbatas.news)
Kecelakaan maut yang melibatkan truk pertamina (Lintasbatas.news)

Lintasbatas.news – Kecelakaan maut yang merenggut banyak korban terjadi di Jalan Alternatif Cibubur dari Cibubur kearah Cileungsi, Senin (18/7/2022).

Terjadi kecelakaan maut yang melibatkan Truk Pertamina dengan pengendara motor di Jalan Alternatif Cibubur dari Cibubur kearah Cileungsi.

Beberapa orang korban terlindas dan ada juga yang tertabrak akibat kecelakaan maut yang melibatkan truk pertamina tersebut.

Beberapa diantaranya meninggal dunia. Belum dipastikan berapa orang yang menjadi korban dalam insiden kecelakaan maut tersebut.

Seperti postingan vidio yang beredar kecelakaan terjadi sekitar pukul 15:50 WIB.

“15.50: Terjadi kecelakaan Truk Pertamina dengan pengendara motor di Jalan Alternatif Cibubur dari Cibubur kearah Cileungsi. (Pak Anto),” tulis akun Anto.

Beberapa netizen mengomentari insiden kecelakaan tersebut terkait keberadaan lampu merah yang dipasang di turunan.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun,,, harus diusut Kenapa lampu merah di kawasan cbd ada, sangat berbahaya sekali,” tulis seorang netizen.

Menurut netizen, Kecelakaan ini yang  ke dua kalinya sejak dibuka lampu merah perempatan depan perumahan Citragran CBD cibubur.

Truk Pertamina seruduk sejumlah pengendara pemotor di Jalan Alternatif Cibubur ke arah Cileungsi, jawa Barat, Senin (18/7/2022).

Dari video yang diperoleh Libas.news tampak sejumlah pemotor jatuh di aspal jalanan dan sebuah mobil berwarna merah.

Beberapa diantaranya luka parah dan dikabarkan meninggal dunia.

Akun Youtube JFR Video News-Entertain melaporkan sejumlah pemotor dilindas truk Pertamina itu.

Bahkan beberapa diantaranya meninggal dunia, Ambulans telah mengevakuasi korban. Akun twitter Radio Elshinta juga melaporkan kejadian itu disertai sebuah video kecelakaan.

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!