Hari Jadi Koperasi, Wabup Optimis Koperasi dan UMKM Bangkitkan Perekonomian

Hari Jadi Koperasi, Wabup Optimis Koperasi dan UMKM Bangkitkan Perekonomian

Spread the love
Wakil Bupati Karawang, H Aep Syaepuloh SE optimis bahwa jika koperasi dan UMKM (Lintasbatas.news)
Wakil Bupati Karawang, H Aep Syaepuloh SE optimis bahwa jika koperasi dan UMKM (Lintasbatas.news)

Karawang, Lintasbatas.news – Wakil Bupati Karawang, H Aep Syaepuloh SE optimis bahwa jika koperasi dan UMKM di Karawang kuat, maka perekonomian dan masyarakat Karawang bisa makmur dan mandiri.

Hal itu diungkapkan Wabup saat acara Hari Koperasi Nasional yang diselenggarakan Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Karawang, di Hotel Akhsaya Karawang, Selasa 19 Juli 2022.

Menurut Wabup, masyarakat Karawang harus paham bahwa peluang untuk usaha di Karawang sangat terbuka lebar. Saat pandemi dua tahun terakhir, sektor UMKM termasuk sektor yang masih kokoh dan terus berkembang.

“Kehadiran DinkopUKM harus benar-benar membantu pelaku usaha dan koperasi. Dibantu sertifikat halalnya. Dibantu sertifikat hak atas kekayaan intelektualnya. Juga dibantu pemasarannya”, kata Wabup. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!