Sopir Angkot Gelar Unjuk Rasa

Sopir Angkot Gelar Unjuk Rasa

Spread the love

Karawang, Lintasbatas.News, Pasukan sopir angkot trayek Tanjungpura Rengasdengklok, beserta jurusan lainya berunjuk rasa di depan kantor Pemda Karawang. Kamis (28/7/2022).

Pasukan sopir angkot tersebut, berunjuk rasa meminta pihak pemerintah dengan tegas melakukan langkah melarang Mobil Dora (Odong-odong) menarik penumpang.

“Saya meminta agar bupati Karawang, dengan tegas melakukan tindakan tepat, larang mobil Dora menarik penumpang,” tutur Japlok, salahseorang sopir angkot, saat di temui Libas, sewaktu berunjuk rasa.

Menurut Japlok, dengan beroperasinya mobil Dora menarik penumpang, sudah jelas sangat menyulitkan para sopir angkot mendapatkan penumpang.

“Sudah jelas kami kesulitan mendapatkan penumpang, jangankan untuk makan di rumah bahkan setoran angkot juga sering tidak terpenuhi akibat penumpang terus di bawa oleh sopir angkutan Dora,” terangnya.

Lebih lanjut lagi, para Sopir angkot juga meminta agar pihak pemerintah sudah harus turun tangan tentang ijin dan melarang Operasi bagi para sopir Dora.

“Kalau perlu hapuskan kendaraan Dora yang tidak berijin,” pungkasnya.(red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!