Keseruan Warga Perum Kalangsari Indah, Pawai Obor Sambut 1 Muharram

Keseruan Warga Perum Kalangsari Indah, Pawai Obor Sambut 1 Muharram

Spread the love
Warga perum kalangsari indah. (Lintasbatas.news)
Warga perum kalangsari indah. (Lintasbatas.news)

Karawang. Lintasbatas.news – Sejumlah daerah melaksanakan pawai obor dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1444 Hijriah. Di Perum Kalangsari Indah, Rengasdengklok, Karawang. Pawai obor dimeriahkan oleh ibu-ibu dan anak-anak.

(Lintasbatas.news)
(Lintasbatas.news)

“Semoga apa yang kita niatkan dengan ikhlas dan bisa mendapat ganjaran dari Allah SWT”, ujar Ustad Selamet, tokoh masyarakat sekaligus warga perumahan, sebelum melepas peserta pawai.

Warga tampak antusis mengikuti pawai obor. Ia berharap warga menjadi lebih baik di tahun baru Islam yang jatuh pada 31 Juli 2022.

“Hari ini adalah kebangkitan kita, semoga hari esok lebih baik dari hari kemarin…amin”, tuturnya.

Ratusan warga serta anak anak perumahan Kalangsari Indah, sudah bersiap-siap di taman depan Paud Nusa Indah 1. Warga yang berusia dewasa hingga anak-anak membawa obor untuk pawai.

Pawai mengambil start di Pos taman depan Paud Nusa Indah 1, menuju jalan kampung mengelilingi perumahan hingga finish di Musalah Babul Huda, Perum Kalangsari Indah. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!