Digegerkan Hilang Padahal  Berangkat Jadi TKW Ke Timur Tengah

Digegerkan Hilang Padahal Berangkat Jadi TKW Ke Timur Tengah

Spread the love

Karawang, Lintasbatas.News, Dea Rosalina (29), Warga Dusun Bedeng, Desa Kutajaya, Kecamatan Kutawaluya, Karawang, di kabarkan hilang, semenjak hari Selasa (4/4/2023), kemarin.

Hilangnya Dea Rosalina, di unggah di akun media sosial Instagram Polres Karawang, bahkan akun media Instagram Polres Karawang, melampirkan surat laporan dari suaminya Adi Putranto, dalam akun Instagram tersebut.

“Saya juga bingung, bagaimana penjelasannya, karena sebenarnya Dea itu tidak hilang,” tutur Boyo, salahseorang staf Desa Kutajaya, saat di hubungi Libas, via Selularnya. Kamis (27/4/2023).

Dea, yang di kabarkan hilang berdasarkan laporan dari suaminya ke Polres Karawang tersebut, sebenarnya berangkat dari rumah itu bekerja ke Arab Saudi sebagai TKW.

“Namun katanya keberangkatan Dea tanpa seijin suaminya, yang kami ketahui seperti itu,” terangnya.

Sementara Deni Lesmana, Kades Kutajaya, melalui pesan singkatnya menambahkan keterangan dari Staf desanya, yang mengatakan bahwa Dea tidak hilang, melainkan bekerja ke Saudi Arabia.

“Hoax, orangnya berangkat ke Saudi, namun tidak bilang ke suaminya,” pungkasnya.(red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!