Oknum Pimpinan Pondok Pesantren Diduga Lakukan Pemerkosaan

Oknum Pimpinan Pondok Pesantren Diduga Lakukan Pemerkosaan

Spread the love

Karawang, Lintasbatas.News, Salahseorang ustadz, yang merupakan pimpinan salahsatu Pondok Pesantren ternama di wilayah Kecamatan Kutawaluya, diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap santrinya sendiri.

Tutur salahseorang aparatur desa di wilayah Kecamatan Cilebar, yang enggan di sebutkan namanya mengatakan, bahwa dirinya telah menerima pengaduan dari keluarga korban, bahwa anaknya di lecehkan oleh oknum pimpinan pondok pesantren yang berada di wilayah Kecamatan Kutawaluya.

“Iya kami menerima laporan dari keluarga korban, bahwa anaknya telah di perkosa oleh pimpinan pondok pesantren di mana anaknya belajar mengaji,” tutur narasumber yang enggan di sebutkan namanya, saat di hubungi Libas. Jum’at (17/11/2022).

Menurutnya, keluarga korban tersebut menceritakan bahwa anaknya telah di lecehkan oleh oknum sang pimpinan pondok pesantren tersebut.

“Anak yang menjadi korban pelecehan berinisial I (15), yang masih di bawah umur,” terangnya.

Setelah gamblang menerima laporan tersebut, maka pihaknya mencoba mendatangi ke lokasi pondok pesantren tersebut, namun berdasarkan hasil keterangan oknum ustadz tersebut tidak dalam keadaan di tempat.

“Selanjutnya saya mencoba mendatangi aparat des setempat, untuk mencoba mempertanyakan kejadian tersebut kepada oknum pimpinan pondok pesantren tentang kebenarannya sebelum kami melakukan langkah hukum melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian,” pungkasnya.(red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!