Peletakan Batu Pertama Jembatan Kutajaya

Peletakan Batu Pertama Jembatan Kutajaya

Spread the love

Karawang, Lintasbatas.News, Pihak Pemerintah Kecamatan Kutawaluya, hadiri acara peletakan batu pertaman pembangunan jembatan yang di lakukan oleh pihak Pemerintah Desa Kutajaya, Kecamatan Kutawaluya, Karawang.

Pembangunan jembatan yang panjangnya mencapai 6 meter dengan lebar mencapai 2 meter tersebut, keuangannya bersumber dari Dana Desa (DD) anggaran tahun 2023.

“Alhamdulillah acara peletakan batu pertama yang berbentuk tulang beton ini selesai kami lakukan, dan tinggal langsung merealisasikan pembangunannya,” terang Deni Lesmana, saat di hubungi Libas, via Selularnya. Senin (12/6/2023).

Menurut Deni, pembangunan jembatan tersebut guna menghubungkan areal pertanian pertanian dengan jalan raya, yang tentunya bisa meningkatkan harga jual gabah bagi para petani yang merupakan warga Kutajaya.

“Dan saya sangat berterima kasih kepada Camat Kutawaluya yakni pa Ade Setiawan bersama setaf, sekaligus saya juga ucapkan terimakasi kepada para pendamping desa yang ikut menghadiri acara ini,” terangnya.

Sementara di tempat yang sama Ade Setiawan, camat Kutawaluya, menyampaikan, bahwa pembangunan jembatan tersebut bisa bermanfaat bagi masyarakat, dan juga di jadikan hal positif yang berguna meningkatkan tarap hidup masyarakat Kutajaya.

“Selanjutnya saya juga berharap pembangunan ini harus di bangun secara maksimal sesuai dengan RAB, agar pembangunan kokoh dan awet di gunakan,” pungkasnya.(red).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!