Polsek Tirtajaya Cek Stok Beras dan Bantu Warga Dalam Proses Penggilingan Padi

Polsek Tirtajaya Cek Stok Beras dan Bantu Warga Dalam Proses Penggilingan Padi

Spread the love
(Lintasbatas.news)
(Lintasbatas.news)

Polres Karawang, Lintasbatas.news – Anggota Polsek Tirtajaya, Polres Karawang, Polda Jabar. Saat ini sedang melakukan berbagai upaya seperti Patroli pengecekan guna mencegah kelangkaan bahan pokok pangan seperti beras, di wilayah hukum Polsek Tirtajaya. Rabu (01/02/2023).

Pada kegiatan ini, Anggota Polsek Tirtajaya, Aipda Adang Suhaya, SH., bersama Bripka Guruh Erwanto, melakukan pengecekan dan membantu warga dalam proses penggilingan padi.

Salahsatunya penggilingan padi di pabrik milik Louncong, dusun Sumurjaya ll Rt 008/004 Desa Sumurlaban, Kecamatan Tirtajaya, Kabupaten Karawang

“Untuk mengetahui ketersediaan stok dan harga bahan pangan pokok seperti beras yang ada di wilayahnya”, ujar Aipda Adang.

Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, melalui Kapolsek Tirtajaya Iptu Wahyu Kurniawan, SH. Mengatakan, saat ini Polri khususnya Polsek Tirtajaya, terus berupaya dalam mewujudkan kondusifitas dengan pengecekan harga dan stok beras.

“Pelaksanaan ini akan kami lakukan secara rutin pengecekan stok beras, serta kami juga membantu dalam proses penggilingan padi bersama warga”, ucap Iptu Wahyu.

Dikatakannya, dengan pengecekan langsung di gudang pengolahan gabah atau beras milik warga, pihaknya bisa mendapatkan informasi akurat perihal jumlah stok kebutuhan pokok tersebut sesuai fakta.

“Bahwa untuk saat ini stok dan harga beras di wilayah hukum Polsek Tirtajaya, terbilang masih stabil dan stok masih cukup banyak”, ujarnya.

Selain memberi arahan serta imbauan kepada pemilik, agar selalu waspada dan berhati-hati dalam menyimpan padi. Kapolsek juga menyapaikan program CAKEP (Cekatan, Adaktif, Kolaboratif, Empati, dan Presisi), yang dimilik Kapolres Karawang.

“Yang mana program tersebut guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Agar kehadiran Polri dirasakan oleh masyarakat, seperti yang dilakukan oleh Personil Polsek Tirtajaya”, pungkasnya. (red).

#Polsek Tirtajaya #Polres Karawang # Polda Jabar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)

error: Content is protected !!