Karawang, Lintasbatas.News – Memantapkan pemenangan Prabowo Subianto di kabupaten Karawang, Relawan Barisan Cyber Indonesia Raya (Barcyira) Majelis Pengurus Cabang (MPC) kabupaten Karawang siap kawal suara.
“Dimana tugas kita yang paling utama adalah mengawal suara bapak Prabowo untuk menjadi presiden Indonesia 2024, jangan sampai suara bapak hilang, kita jaga di setiap daerah karna kita dibekali sistem aplikasi dengan nama mytimses,” ucap Feri Maulana, ketua MPC Barcyira kabupaten Karawang, Minggu (8/10/2023).
Dikatakan Feri, saat ini struktural Barcyira untuk setiap daerah-daerah sudah terbentuk dengan nama MPC ( Majelis pengurus Cabang ) disetiap kabupaten dan kota di Jawab Barat dengan tujuan bekerja bergerak untuk memenangkan Pak Prabowo harga mati presiden 2024.
“Saya mengajak semua relawan untuk terus bersama-sama berjuang, merapatkan barisan untuk memenangkan bapak Prabowo menjadi presiden 2024,” ungkapnya.
Sementara itu, wakil ketua DPP Barcyira, Deni Maelana menambahkan Barcyira mengajak semua relawan dan masyarakat untuk dengan santun, penuh etika, rasa saling menghormati dan menjaga kedamaian dan kesejukan berdemokrasi.
“Yakinkan semua lapisan masyarakat untuk memilih bapak Prabowo sebagai figur presiden yang tepat untuk memimpin bangsa yang besar ini,” tuturnya.
“Mari kita menangkan Bapak Prabowo menjadi presiden 2024,” ajaknya.
Selain itu, Deni yang juga merupakan calon legislatif DPRD karawang dapil 5 meliputi kecamatan Kotabaru, Jatisari, Cikampek, Tirtamulya Banyusari, memohon doa dan dukungan agar dirinya bisa bermanfaat untuk masyarakat dan berguna bagi lingkungan.
“Saya pemula dalam berpolitik tapi saya yakin orang terhebat pun berawal dari pemula maka saya mengajak jangqn pernah takut untuk memilih pemula,” ajaknya.
“Saat ini bismillah saya bisa tandem dengan ibu Hj Gina Swara semoga beliau kita dorong menjadi bupati Karawng 2024. Dan semoga kita bisa bersama Bapak Kris Susmantoro bisa menjadi Anggota DPR RI periode 2024. Kita wujudkan Karawang yang adil, damai dan sejahtera., bismillah lilahitaala,” pungkasnya. (Gie)